Search This Blog

Translate




Selamat malam,

Setelah ngobrolin makanan Indonesia kemaren, seperti janji aku, ini dia daftar toko-toko yang menjual bahan makanan Asia, dan daftar beberapa restoran:

Kalo kamu suka jalan-jalan di daerah mercato centrale, Basilica di San Lorenzo, dan Stazione Firenze SMN, maka kamu sudah dekat dengan 3 alamat jalan (via) berikut ini:


Via Giovani Battista Zannoni (ada 2 toko yang menjual bahan makanan Asia):

  1. Supermercato Oriente
  2. Filippine Minimarket Di Viciente Capulong


Via Sant' Antonino (ada 4 restoran, dan 3 toko bahan-bahan makanan  Oriental):

1. Restoran Impressione Chongqing 

  • makanannya cukup enak, menu ala carte harga sekitar Euro 15-25/orang. Tempatnya kecil, kalo sedang jam makan (siang atau malam) biasanya rame banget, jadi harus antri lamaaaaa. Kalo mau makan malam di sini, mending pesan tempat dulu.

2. Tepat di sebelah Chongqing, ada toko bahan makanan Cina (gak tau namanya apa).

Di depan ChongQing ada 2 toko bahan makanan, dan 3 depot/restoran makanan Oriental: 

3. Yang satu, gak tau namanya toko apa, 
4. Yang toko satunya, kemungkinan namanya toko Ita, toko ini sepertinya satu pemilik dengan  
5. Depot Ita, depot Ita ini lokasinya jadi satu dengan toko Ita, sedangkan 
6. Depot/dapur Ita letaknya di sebrangnya, sederet dengan restoran Chongqing. Makanannya lumayan dan harganya murah meriah, cuma rada jorok (aku pernah makan sup di situ, dan langsung flu berat setelah makan, jangan2 kokinya gak pake cuci tangan habis bersihin iler hiiiiii), harga sekitar Euro 9/orang udah kenyang (nasi goreng Hong Kong, sayur cah caisim, air mineral botol kecil). 
7. Di sebrangnya depot  ini ada satu restoran baru, namanya Yixinge, tempatnya lega dan bersih, harganya juga terjangkau. Makanan favorit aku di sini: udang windu pedas wok.


Via del Giglio
Vivi Market (VVM): toko ini terkenal di kalangan expat, dan turis, gara-garanya setiap tour guide ditanya, ada toko bahan makanan Asia, pasti dibawanya ke VVM. Karena itu harganya juga relatif lebih mahal dibanding dengan toko2 bahan makanan Oriental lainnya.


Informasi tambahan untuk restoran Oriente, disini

Informasi untuk restoran sushi disini

Informasi untuk restoran Thai, disini

Informasi untuk restoran Timur Tengah bisa di cek di sini


Kalo kamu pengen banget makanan Indonesia, silahkan tulis di kolom komentar. Aku akan bantu untuk kenalkan kamu dengan teman yang kemungkinan bisa membantu terima pesanan dan memasak pesanan kamu. 😊

Sekian dulu ya...semoga bermanfaat!

No comments:

Post a Comment